Desa-Desa di Metro Kibang Didorong Bupati Ela untuk Kembangkan Ekonomi Kreatif

Adv, Lampung Timur1681 Dilihat

Lampung Timur – Hadiri Musrenbang di Kecamatan Metro Kibang, Ela Siti Nuryamah Bupati Lampung Timur dorong peningkatan ekonomi melalui pengembangan potensi Desa, Selasa (12-3-2025). Dalam acara Musrenbang tersebut turut hadir Camat, Kepala Desa, Pendamping PKH, Pendamping Desa, dan berbagai elemen masyarakat.

Pada sambutannya, Ela mendorong adanya inovasi kegiatan ekonomi kreatif yang ada di setiap Desa seperti kuliner, kerajinan atau kriya, dan lainnya. Pasalnya, pengembangan ekonomi kreatif tersebut saat ini dan ke depan punya nilai ekonomi tinggi untuk mendorong kesejahteraan warga.

“Terdapat 17 subsektor ekonomi kreatif yang bisa dikembangkan oleh masing-masing Desa di Kecamatan Metro Kibang ini. Seperti kuliner, kriya atau kerajinan, seni, dan lainnya. Terlebih ekonomi kreatif punya peluang besar untuk mendongkrak peningkatan ekonomi warga Desa.”

Ela juga menginginkan adanya kolaborasi antara pemerintah, komunitas/kelompok masyarakat, kampus, dan stakeholder lainnya untuk mengembangkan ekonomi kreatif Desa. Sehingga, kegiatan tersebut tidak hanya nampak, namun juga punya dampak pada perekonomian Desa. (Red/Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *